Selasa, 30 Desember 2014

DPD Legiun Veteran RI Sulselbar Temui Gubernur Sulsel

Foto Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.Media Pembaharuan Makassar,- Gubernur Sulawesi Selatan, DR. H. Syahrul Yasin Limpo menerima DPD Legiun Veteran RI Sulselbar bersama Panitia Pembangunan Monumen Pahlawan Nasional Mahaputra Adiprana Letjen TRI Andi Abdullah Bau Massepe di ruang kerjanya, Selasa, 30 Desember 20114.
Legiun veteran yang juga ahli waris Pahlawan Nasional Andi Abdullah Bau Massepe, Drs. H. A. Pamadengrukka Mappanyompa menemui Gubernur untuk melaporkan pembangunan Monumen Pahlawan Andi Abdullah Bau Massepe di Pare-pare yang sudah hampir rampung.
“Rencananya monumen ini akan diresmikan oleh Pak Gubernur bertepatan dengan peringatan Hari Jadi Kota Pare-pare ke-56,”kata Pamadengrukka usai audience. Untuk pelaksanaan selanjutnya, pihaknya akan berkoordinasi dengan Walikota Pare-pare.
Ia menambahkan, untuk pendanaan pembangunan monumen ini berasal dari bantuan Gubernur Sulsel, Bank Sulselbar, BRI, Panglima TNI, Tonasa, masyarakat Pare-pare dan keluarga Andi Abdullah Bau Massepe dengan jumlah dana secara keseluruhan sebesar Rp 1,3 miliar. Monumen ini berisi museum dan patung Andi Bau Massepe yang mempunyai landasan 5 meter dengan tinggi 7 meter.
Pamadengrukka menuturkan, asal mula pendirian patung ini adalah inisiatif dari para pejuang veteran dengan melalui proses panjang. Pimpinan Veteran Sulsel, A. Oddang menugaskan kepada pimpinan veteran Pare-pare untuk membentuk panitia pembangunan monumen itu. “Pembangunan monumen ini tujuannya tidak lain adalah untuk mengenang jasa pahlawan Andi Bau Massepe agar dapat menjadi suri tauladan warisan nilai-nilai juang kepahlawanan untuk generasi yang akan datang.
Sementara, Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo menyambut baik pembangunan Monumen ini dan siap hadir pada acara peresmian monumen Andi Bau Massepe bertepatan dengan Hari Jadi Kota Pare-pare ke-56.
Ia berharap, kehadiran monumen ini tidak hanya sekedar menjadi symbol tapi juga dapat menjadi pembelajaran bagi generasi muda untuk mengenang jasa pahlawan terdahulu dengan nilai-nilai juang kepahlawanannya.

Foto Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.Foto Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.



1 komentar:

  1. Bangsa yang besar adalah Bangsa yang menghargai Jasa Para Pahlawan di Negeri Tercinta Ini

    BalasHapus